**Panduan Login WiFi di Jaringan Universitas Brawijaya dengan OS Windows** Di lingkungan Universitas Brawijaya (UB) telah disediakan jaringan nirkabel (WiFi) untuk civitas dan tamu UB yang menggunakan PC, Laptop dan smartphone. Ada dua nama WiFi (SSID) di UB, yaitu WiFi-UB.x dan eduroam. Panduan eduroam nanti akan dijelaskan secara terpisah. Untuk terhubung ke WiFi-UB.x, Anda cukup login sekali pada pengaturan awal. Untuk jelasnya silahkan dibaca panduan login WiFi-UB.x menggunakan OS Windows berikut ini. **Login ke WiFi-UB.x dengan Windows** Untuk login ke WiFi-UB.x silahkan masuk ke menu koneksi wifi dengan klik ikon panah (show hidden icons) di bagian kanan taskbar (1) dan klik ikon wifi (2) seperti pada gambar {{ gambar1.ikon_panah.png }} Kemudian klik WiFi-UB.x dan klik Connect, seperti pada gambar 2 {{ gambar2._klik_connect_wifi-ub.png }} Selanjutnya masukkan akun UB Anda (tanpa @ub.ac.id) dan password-nya, kemudian klik OK (gambar 3) {{ gambar3._memasukan_akun_ub.png }} Jika berhasil menjadi connected (gambar 4), selamat Anda sudah bisa menggunakan internet di UB. {{ gambar_4._login_berhasil.png }} Untuk bantuan lebih lanjut silahkan hubungi:\\ **Helpdesk TIK UB**\\ **Gedung Rektorat Lantai 2**\\ Universitas Brawijaya\\ Jl. Veteran, Malang 65145\\ Telp. (0341) 575878\\ E-mail: helpdesk@ub.ac.id\\