Universitas Brawijaya (UB) menyediakan layanan internet yang ada di seluruh fakultas/jurusan melalui jaringan LAN dan WiFi yang tersebar di Universitas Brawijaya.

Spesifikasi Layanan Akses ISP (Internet Service Provider) Universitas Brawijaya

Link Bandwidth
International 4200 Mbps
Domestic 5000 Mbps
IdREN 750 Mbps
Total Bandwidth 9950 Mbps

Layanan WiFi

Di lingkungan Universitas Brawijaya telah disediakan jaringan nirkabel (WiFi) untuk civitas dan tamu yang menggunakan komputer, laptop dan smartphone. Ada dua nama WiFi (SSID) di UB yaitu WiFi-UB.x , dan eduroam . Untuk terhubung ke WiFi-UB, Anda cukup pilih salah satu nama WiFi tersebut dan login sesuai dengan panduan di bawah.

Berikut beberapa panduan layanan WiFi:

Pengguna Tamu

Sebagai tamu di Universitas Brawijaya, Anda bisa mendapatkan akses untuk menggunakan layanan internet di lingkungan UB secara gratis dengan menggunakan akun pengguna tamu. Akun ini bisa digunakan selama tiga hari dan bisa diperpanjang juga selama tiga hari. Silahkan lihat panduan ini yang menjelaskan tentang tata cara (1) pendaftaran akun tamu dan (2) perpanjangan masa aktif layanan internet akun pengguna tamu.

Eduroam

Education roaming atau disingkat eduroam merupakan layanan WiFi yang tersedia secara global untuk dosen atau peneliti, mahasiswa dan staf dari universitas/institusi yang telah tergabung dalam eduroam. Dengan eduroam, civitas UB maupun universitas/institusi lain bisa memperoleh akses internet yang aman dan gratis selama berada di universitas/institusi di dalam maupun di luar negeri yang telah tergabung dalam eduroam. Untuk login ke WiFi eduroam cukup dengan akun email masing-masing universitas/institusi. Misalnya untuk civitas UB menggunakan akun email UB.

Info lengkap tentang eduroam bisa dilihat di https://www.eduroam.org/about/.

Video singkat dari AARNet Australia yang menjelaskan tentang eduroam bisa dilihat di https://www.youtube.com/watch?v=qk9aljqu20A

Untuk melihat seluruh institusi di dalam maupun di luar negeri yang terdaftar dalam eduroam bisa dilihat di https://www.eduroam.org/where/

Daftar institusi di Indonesia yang sudah bergabung dalam eduroam Indonesia bisa dilihat di https://eduroam.id/participating-institutions

Silahkan klik di sini untuk melihat panduan login eduroam untuk beberapa jenis perangkat.

Layanan VPN UB

Universitas Brawijaya menyediakan layanan VPN (Virtual Private Network). VPN adalah layanan yang memungkinkan Anda mengakses web secara aman dan pribadi. Info lengkap tentang layanan VPN silahkan klik di sini.

Jika Anda mendapatkan permasalahan dengan koneksi internet LAN/WiFi di UB, Anda dapat menghubungi administrator lokal fakultas/jurusan masing-masing atau menghubungi langsung Helpdesk TIK-UB.

Untuk melihat status koneksi internet dan jaringan LAN/WiFi UB, silahkan lihat di Internet Traffic & Local Router Monitoring

Aturan Internet Akses UB

Dalam memberikan layanan internet akses UB, kami menerapkan beberapa aturan sebagai berikut: Pemblokiran website yang mengandung: Pornografi, Judi, Phising, Malware, SARA dan Proxy dan konten lain yang dilarang sesuai peraturan pemerintah.

Jika Anda merasa situs yang Anda akses tidak termasuk salah satu kategori di atas dan terblokir, silahkan kontak kami melalui email admin[at]ub.ac.id dengan subject : Internet Akses.

Info lebih lanjut mengenai akun UB: http://bits.ub.ac.id/katalog-layanan/layanan-email/